Sabtu, 07 November 2015

KEDUDUKAN MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA DALAM ORGANISASI

KEDUDUKAN MANAJEMEN SUMBER DAYA
MANUSIA DALAM ORGANISASI





Makalah Ini Diajukan untuk Memenuhi Salah Tugas Manajemen Sumber Daya Manusia pada Semester IV Program Studi Ekonomi Syariah Kelompok 6
Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Watampone


Oleh



KASMIA
NURLINDA





SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI
(STAIN) WATAMPONE

2015

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah
Sumber Daya Manusia (SDM) adalah faktor sentral dalam suatu organisasi. Apapun bentuk serta tujuannya, organisasi dibuat berdasarkan berbagai visi untuk kepentingan manusia dan dalam pelaksanaan misinya dikelola dan diurus oleh manusia. Jadi, manusia merupakan faktor strategis dalam semua kegiatan institusi/organisasi.
Selanjutnya, MSDM berarti mengatur, mengurus SDM berdasarkan visi perusahaan agar tujuan organisasi dapat dicapai secara optimum. Karenanya, MSDM juga menjadi bagian dari Ilmu Manajemen (Management Science) yang mengacu kepada fungsi manajemen dalam pelaksanaan proses-proses perencanaan, pengorganisasian, staffing, memimpin dan mengendalikan.
Lawas mata kuliah MSDM sesuai dengan fungsi MSDM yaitu hal ihwal staffing dan personalia dalam organisasi, yang mencakup analisis tugas/jabatan, rekrutmen dan seleksi calon tenaga kerja, orientasi, pelatihan, pemberian imbalan, penilaian dan pengembangan SDM. Karena sebagian atau seluruh tugas tentang penempatan personalia yang tepat untuk tugas yang tepat, orientasi, pelatihan, pemberian imbalan, promosi, pendisiplinan serta penilaian kerja untuk perbaikan kinerja merupakan tugas setiap manajer maka scope MSDM mencakup seluruh tugas tentang SDM yang diemban oleh setiap manajer. Dan aspek manajemen serta SDM demikian strategis dan demikian luasnya, maka MSDM melibatkan banyak aspek, terutama dengan faktor-faktor lingkungan internal organisasi (kekuatan dan kelemahan) serta lingkungan eksternal (peluang dan ancaman).
Tantangan manajer masa kini adalah merespons perubahan-perubahan eksternal agar faktor-faktor lingkungan internal perusahaan menjadi kuat dan kompetitif.

B. Rumusan dan Batasan Masalah
1. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latarbelakang di atas, maka dapat dikemukakan rumusan masalah dalam makalah ini sebagai berikut:
1.      Apa pengertian oraganisasi?
2.      Bagaimana unsur unsur organisasi?
3.      Bagaimna unsur unsur sumber daya manusia?
4.      Bagaimna peranan manajemen?
2. Batasan Masalah
Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka makalah ini akan membahas tentang pengertian organisasi, unsur organisasi dan unsur sumber daya manusia serta peranan manajemen organisasi.


BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Organisasi
Pengertian organisasi menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah kesatuan yang terdiri atas bagian-bagian dalam perkumpulan untuk tujuan tertentu.
Organisasi Menurut Stoner,
Organisasi adalah suatu pola hubungan-hubungan yang melalui mana orang-orang di bawah pengarahan manajer mengejar tujuan bersama.[1]
Organisasi Menurut Chester I. Bernard
Organisasi merupakan suatu sistem aktivitas kerja sama yang dilakukan oleh dua orang atau lebih.[2]
Pengertian Organisasi secara umum adalah bentuk formal dari sekumpulan dua orang atau lebih yang dikelompokkan dalam suatu proses/kerjasam tertentu untuk mewujudkan tujuan yang telah ditetapkan secara bersama.
Memahami pengertian organisasi penting karena dapat membantu kita untuk membentuk suatu tim kerja atau aktifitas tertentu. Dalam sebuah organisasi, pengalaman merupakan salah satu jembatan mencapai keberhasilan.
Siapapun memerlukan pengalaman dalam organisasi, ini dikarenakan manusia adalah makhluk social yang pasti akan berinteraksi dengan yang lain. Dengan bekerja sama dengan yang lain maka pekerjaan akan terasa lebih ringan. Selain itu pekerjaan atau tugas akan lebih cepat terselesaikan dibandingkan kita hanya bekerja seorang diri.
B. Unsur Unsur Organisasi
Setiap bentuk organisasi akan mempunyai unsur-unsur tertentu, yang antara lain sebagai berikut :
1.    Sebagai Wadah Atau Tempat Untuk Bekerja Sama
Organisasi merupakan suatu wadah atau tempat dimana orang-orang dapat bersama untuk mencapai suatu tujuan yang telah ditetapkan. Pengertian tempat di sini dalam arti fungsi yaitu menampung atau mewadai keinginan kerja sama beberapa orang untuk mencapai tujuan tertentu.’[3]
2.    Proses kerja sama sedikitnya antar dua orang
Suatu organisasi, selain merupakan tempat kerja sama juga merupakan proses kerja sama sedikitnya antar dua orang. Dalam praktek, jika kerja sama tersebut di lakukan dengan banyak orang, maka organisasi itu di susun harus lebih sempurna dengan kata lain proses kerja sama di lakukan dalam suatu organisasi.’[4]
3. Jelas tugas kedudukannya masing-masing
Dengan adanya organisasi maka tugas dan kedudukan masing-masing orang atau pihak hubungan satu dengan yang lain akan dapat lebih jelas, dengan demikian kesimpulan dobel pekerjaan dan sebagainya akan dapat di hindarkan. Dengan kata lain tanpa orang yang baik mereka akan bingung tentang apa tugas-tugasnya dan bagaimana hubungan antara yang satu dengan yang lain.[5]
4. Ada tujuan tertentu
Betapa pentingnya kemampuan mengorganisasi bagi seorang manajer. Suatu perencana yang kurang baik tetapi organisasinya baik akan cenderung lebih baik hasilnya dari pada perencanaan yang baik tetapi tidak baik.[6]
Organisasi juga mempunyai unsur-unsur pendukung agar bisa berjalan dan terlaksana, berikut unsur-unsur organisasi :
a)    Man
Man (orang-orang), dalam kehidupan organisasi atau ketatalembagaan sering disebut dengan istilah pegawai atau personnel. Pegawai atau personnel terdiri dari semua anggota atau warga organisasi, yang menurut fungsi dan tingkatannya terdiri dari unsur pimpinan (administrator) sebagai unsur pimpinan tertinggi dalam organisasi, para manajer yang memimpin suatu unit satuan kerja sesuai dengan fungsinya masing-masing dan para pekerja (nonmanagement/workers). Semua itu secara bersama-sama merupakan kekuatan manusiawi (man power) organisasi.
b)   Kerjasama
Kerjasama merupakan suatu perbuatan bantu-membantu akan suatu perbuatan yang dilakukan secara bersama-sama untuk mencapai tujuan bersama. Oleh karena itu, semua anggota atau semua warga yang menurut tingkatan-tingkatannya dibedakan menjadi administrator, manajer, dan pekerja (workers), secara bersama-sama merupakan kekuatan manusiawi (man power) organisasi.
c)    Tujuan Bersama
Tujuan merupakan arah atau sasaran yang dicapai. Tujuan menggambarkan tentang apa yang akan dicapai atau yang diharapkan. Tujuan merupakan titik akhir tentang apa yang harus dikerjakan. Tujuan juga menggambarkan tentang apa yang harus dicapai melalui prosedur, program, pola (network).
d)   Peralatan (Equipment)
Unsur yang keempat adalah peralatan atau equipment yang terdiri dari semua sarana, berupa materi, mesin-mesin, uang, dan barang modal lainnya (tanah, gedung/bangunan/kantor).
e)   Lingkungan (Environment)
Faktor lingkungan misalnya keadaan sosial, budaya, ekonomi, dan teknologi. kebijaksanaan (policy), strategi, anggaran (budgeting), dan peraturan-peraturan (regulation) yang telah ditetapkan. Dan juga beberapa tujuan tertentu,
C. Unsur Unsur Sumber Daya Manusia
Unsur sumber daya manusia itu seperti, energi, bakat, keterampilan, kondisi fisik dan mental manusia yang dapat digunakan untuk berproduksi. Unsur yang dimiliki diharapkan dapat menunjang kebutuhan dalam mencapai tujuan.
Unsur-unsur (variables) sumber daya manusia menurut Faustino Cardoso Gomes dalam bukunya yang berjudul Manajemen Sumber Daya Manusia meliputi :
1.      Kemampuan-kemampuan (Capabilities),
2.      Sikap (Attitudes),
3.      Nilai-nilai (Values),
4.      Kebutuhan-kebutuhan (Needs),
5.      Karakteristik demografisnya (Penduduk).
Sumber daya manusia yang berkualitas tinggi adalah sumber daya yang mampu menciptakan bukan saja nilai komparatif, tetapi juga nilai kompetitif-generatif-inovatif dengan menggunakan energi tertinggi seperti intelligence, creativity, dan imagination; tidak lagi semata-mata menggunakan energi kasar seperti bahan mentah, lahan, air, tenaga, otot dan sebagainya. (Ndaraha, 1999:12)”
Pendapat Taliziduhu Ndaraha menyebutkan bahwa kualitas sumber daya manusia yang tinggi mampu menggunakan daya yang bersumber pada dirinya tidak hanya otot, keterampilan dan kemampuan tetapi pola pikir, kecerdasaan dan kekreatifitasan. Sumber daya manusia merupakan satu-satunya sumber daya yang memiliki akal perasaan, keinginan, keterampilan, pengetahuan.

D. Peranan Manajemen
Manajemen sangatlah penting dalam kehidupan sehari sehari, karena berperan sangat penting dalam menentukan keberhasialan dalam mencapai sebuah tujuan yang telah di tetapkan, agar tujuan kita dapat tercapai dengan baik sehingga manajemen harus terkodinir dengan baik. Bukan itu saja,manajemen juga banyak memepunyai peran anatara lain sebagai berikut interpersonal,informasi,pengambilan keputusan. Adapun contoh dari masing peran anatara lain sebagai berikut
1.      Contoh manajemen interpersonal adalah sebagai penghubung seseorang dengan orang lain
2.      Contoh manajemen informasi adalah sebagai informasi atau pengatur informasi yang di miliki baik yang berasal dari dalam maupun dari luar
3.      Contoh manajemen dalam pengambilan keputusan adalah  peran dalam memebuat keputusan yang baik yang di tentukan sendiri maupun yang di hasilkan bersama pihak lain,
Selain itu manajemen sangat penting bagi kehidupan kita,karena dengan adanya manejemen dapat mengatur  sesuatu dengan baik dan benar.Peranan manajemen dalam hubungan masyarakat bertujuan untuk pemanfaatan sumber belajar mengajar di sekolah yang dapat di kelola melalui manajemen humas,dan orang tua jg dapat ikut serta dalam pemanfaatan sumber belajar ini.Peranan manajeman keuangan merupakan salah satu bidang fungsional dalam suatu perusahaan,yang memepelajari tentang pengggunaaan dana ,memperoleh dana dan pembagian dana hasil operasi perusahaan.
Manajemen dalam organisasi juga berperan penting,karena dengan adanya manajemen oraganisasi kita akan lebih mudah melakukan sebuah kegiatan atau merancang sebuah kegiatan yang di lakukan oleh organisasi dan dapat  di implemantisakan secara efetif,organisasi (organization) memiliki hubungan erat dengan manajemen,oraganisasi merupakan alat dan wadah atau tempat manajer melakukan kegiatan kegiatan untuk mencapai tujuan yang di inginkan.Organisasi oragnisasi merupakan entitas-entitas yang memeungkinkan masyarakat mencapai hasil-hasil yang tidak mungkin dilaksanakan oleh individu-individu yang bertindak secara sendiri,
George R. Terry dan Leslie W. Rue menyebutkan lima peran utama manajemen sumber daya manusia yang terdiri dari :
1.      Planning. Menentukan tujuan-tujuan yang hendak dicapai selama suatu masa yang akan datang dan apa yang harus diperbuat agar dapat mencapai tujuan-tujuan
2.      Organizing. Mengelompokkan dan menentukan berbagai kegiatan penting dan memberikan kekuasaan untuk melaksanakan kegiatankegiatan.
3.      Staffing. Menentukan keperluan-keperluan sumber daya manusia,pengerahan, penyaringan, latihan dan pengembangan tenaga kerja.
4.      Motivating.Mengarahkan atau menyalurkan perilaku manusia kearahtujuan-tujuan.
5.      Controlling. Mengukur pelaksanaan dengan tujuan-tujuan menentukan sebab-sebab penyimpangan dan mengambil tindakan-tindakan kolektif.







BAB III
PENUTUP

A. Simpulan
Berdasarkan penjelasan mengenai pembahasan di atas, penulis dapat menarik kesimpulan sebagai berikut :
1.     Pengertian Organisasi adalah bentuk formal dari sekumpulan dua orang atau lebih yang dikelompokkan dalam suatu proses/kerjasam tertentu untuk mewujudkan tujuan yang telah ditetapkan secara bersama.
2.      Setiap bentuk organisasi akan mempunyai unsur-unsur tertentu yaitu Sebagai Wadah Atau Tempat Untuk Bekerja Sama, Proses kerja sama sedikitnya antar dua orang, Jelas tugas kedudukannya masing-masing dan Ada tujuan tertentu
3.      Unsur sumber daya manusia itu seperti, energi, bakat, keterampilan, kondisi fisik dan mental manusia yang dapat digunakan untuk berproduksi. Unsur yang dimiliki diharapkan dapat menunjang kebutuhan dalam mencapai tujuan
4.      Manajemen sangatlah penting dalam kehidupan sehari sehari, karena berperan sangat penting dalam menentukan keberhasialan dalam mencapai sebuah tujuan yang telah di tetapkan, agar tujuan kita dapat tercapai dengan baik sehingga manajemen harus terkodinir dengan baik. Bukan itu saja,manajemen juga banyak memepunyai peran anatara lain sebagai berikut interpersonal,informasi,pengambilan keputusan.
B. Saran
Melalui makalah ini, penulis akan memberikan saran kepada pembaca mengenai  pembahasan yang terkait dengan makalah sebagai berikut :
1.      Dalam sebuah organisasi manajemen memiliki peranan penting untuk mencapai sebuah keberhasilan
2.      Jika manajemen dalam organisasi makan besar kemungkinan suatu organisasi merosot.
3.      Sumber daya manusia dipengaruhi oleh unsur yang penting.



DAFTAR PUSTAKA





Mangkunegara, Anwar Prabu, Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan [t.cet] ; Bandung : PT. Remaja Rosda Karya, 2002.

Rowley, Chris dan Keith Jackson,  Manajemen Sumber Daya Manusia [t.cet] ; Jakarta : PT. RajaGrafindo Persada, 2012.







[1]Anwar Prabu Mangkunegara, Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan ([t.cet] ; Bandung : PT. Remaja Rosda Karya, 2002), h 12.
[2]Ibid, h. 18.

[3] Chris Rowley dan Keith Jackson,  Manajemen Sumber Daya Manusia ([t.cet] ; Jakarta : PT. RajaGrafindo Persada, 2012), h. 54.
[4] Ibid, h. 56

[5] Ibid, h. 60.
[6] Ibid, h. 63.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut